Kamis, 14 Februari 2019

Gebrakan "Leader For Future"

"Leader For Future" merupakan jargon pada acara Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa tahun 2019 (LDKM 2019) yang dilaksanakan pada jumat, 15 Februari 2019. acara ini dimulai pukul 08.00 dengan dihadiri oleh Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan Dr. Haryono, MM, Dosen Pembimbing UKM, dan Mahasiswa yang mengikuti ORMAWA SKTKIP PGRI Nganjuk. Ketua STKIP PGRI Nganjuk pada pelaksanaan LDKM 2019 berhalangan hadir dan digantikan oleh Yulia Dewi Puspitasari, M.Pd selaku Ketua Program Studi PEndidikan IPA yang menyampaikan materi kepemimpinan/ Leadership. Pemaparan leadership berlangsung selama 45 menit dan disampaikan video motivasi leadership agar meningkatkan keterampilan leadership pada mahasiswa, melalui materi leadership diharapkan mahasiswa mampu menjadi pemimpin yang tangguh dan profesional.
materi kedua tentang kebendaharaaan dan kesekretariatan yang disampaikan langsung oleh kepala BAUK Henny Rosselaningtyas yang mampu menyedot minat mahasiswa melalui pemaparan proposal, laporan pertanggungjawaban keuangan, dll. mahasiswa merasa senang karena mendapatkan wawasan tambahan, "Ternyata dalam berorganisasi banyak sekali ilmunya yang tidak kita dapatkan di akademik" terang Dian Ketua HIMADIKA.
dilanjutkan pemateri ketiga berkaitan dengan organisasi dan program kerja organisasi oleh wakil ketua III Bidang Kemahasiswaan Dr. Haryono, MM. materi ketiga menitikberatkan dalam peningkatan pemahaman organisasi dan bagaimana menyususn program kerja dan RAPB yang benar.
melalui kegiatan LDKM 2019 ini mahasiswa dapat menambah kemampuan leadership dalam memimpin organisasi yang diikuti baik organisasi kemahasiswaan senat, HMPS, dan UKM. semoga kepemimpinan ORMAWA tahun 2019 ini dapat memberikan warna baru untuk kelangsungan ORMAWA di STKIP PGRI Nganjuk. (YDP)
Disqus Comments